GUNUNGSITOLI, metro7.co.id – Dalam rangka memperingati Hari Kesadaran Berbangsa dan Bernegara, Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas II B Gunungsitoli melaksanakan upacara pengibaran bendera.

Dalam kegiatan tersebut Dandim 0213 Nias Letkol Inf TP. Lobuan Simbolon bertindak sebagai Pembina upacara
dan dirangkai dengan Pemberian Piagam penghargaan kepada Dandim 0213 Nias dan Babinsa Koramil 01 Gunungsitoli atas kerjasama atau sinergitas kegiatan pembinaan, keamanan serta kegiatan sosial pada Lapas Kelas II B Gunungsitoli dan lingkungan masyarakat sekitar, Senin kemaren.

Tujuan upacara kesadaran berbangsa dan bernegara dilaksanakan untuk menumbuhkan rasa nasionalisme serta meningkatkan kualitas kecintaan terhadap bangsa dan negara sebagai sarana untuk merenungkan setiap perbuatan atau kesalahan masa lalu untuk tidak mengulangi lagi.

Dandim 0213 Nias Letkol Inf TP. Lobuan Simbolon dalam arahannya menyampaikan bahwa diera globalisasi dewasa ini banyak tantangan bagi bangsa. Namun, kesadaran berbangsa dan bernegara sudah selayaknya dipahami semua pihak, dimana pemerintah ikut bertanggung jawab mengemban amanat untuk memberikan kesadaran berbangsa dan bernegara.

“Bila rakyat sudah tidak memiliki kesadaran berbangsa dan bernegara maka hal ini merupakan bahaya besar bagi kehidupan berbangsa dan bernegara mengingat kondisi bangsa kita sekarang merupakan salah satu indikator dengan mengalami penurunan kesadaran berbangsa dan bernegara,” ungkap Dandim.

Dikatakannya, sering dilihat kejadian tawuran antar warga. Dan perlu dicermati secara seksama bahwa semakin tipisnya kesadaran dan kepekaan sosial ditingkat pemuda dan masyarakat.

“Saya menghimbau masyarakat agar selalu memiliki jiwa patriotisme, cinta tanah air, rela berkorban untuk kepentingan bangsa dan negara agar menempatkan persatuan serta kesatuan bangsa diatas kepentingan pribadi, golongan, jiwa pembaharu dan tidak kenal menyerah serta putus asa, ” imbau Dandim 0213 Nias Letkol Inf TP. Lobuan Simbolon.

Dalam akhir Sambutan Dandim 0213 Nias Letkol Inf TP. Lobuan Simbolon berpesan agar tetap beryukur kepada Tuhan YME, dengan meningkatkan keimanan dan ketaqwaan  sebagai landasan moral dalam kehidupan sehari- hari.

“Tingkatkan kwalitas diri dan kembangkan  kemampuan sesuai kapasitas masing-masing agar senantiasa tampil terhormat dalam pengabdian kepada bangsa dan negara serta budayakan berkerja yang penuh dengan disiplin sehingga tugas dan tanggung jawab berhasil guna,” pesan Dandim.

Sedangkan, Kalapas Soetopo Barutu sangat mengucapkan terimakasih kepada Kodim 0213/Nias atas perhatiannya selama ini kepada Lapas baik dalam giat pembinaan, keamanan dan kegiatan sosial.

“Kami pihak Lapas Kelas II B Gunungsitoli mengucapkan telah menyaksikan upacara bendera bersama sebagai bentuk sinergitas sebagai alat negara dalam memberikan penghormatan dan menghargai jasa para pendiri dan pahlawan bangsa indonesia serta mengisi kemerdekaan Republik indonesia,” sebut Kalapas.

Selanjutnya, Soetopoo Barutu mengatakan bahwa giat upacara seperti ini selalu setiap hari senin dilaksanakan sebagai cara menghormati para pahlawan kemerdekaan dan tidak terkecuali  bagi warga binaan serta petugas lapas Gunungsitoli.

Diketahui, Setelah selesai Upacara Kalapas Kelas II B Gunungsitoli menyerahkan Piagam Penghargaan Kepada Dandim 0213 Nias, dan tiga orang lainnya dari Babinsa Koramil 01 Gunungsitoli. ***