ASAHAN, metro7.co.id – Melalui Sekretaris SPBUN Basis Kebun Huta Padang, Rudi Saragih, Kamis (24/6/2021) menjelaskan tentang sejumlah bantuan yang diserahkan ke masyarakat Desa Ambalutu, yang diserahkan langsung oleh Rudi Saragih sebagai sekretaris SPBUN Basis Kebun PTPN III Kebun Huta Padang yang didampingi oleh wakil ketua harian P. Situngkir.

Penyerahan bantuan dari SPBUN Basis Kebun Huta Padang di terima oleh Sugito, sebagai Ketua LPM desa Ambalutu di lokasi  pembangunan jembatan penyeberangan yang sedang di bangun.

“Mengingat adanya Karyawan Kebun Huta Padang yang berdomisili di desa Ambalutu, dan ada juga sebagian Tenaga Kerja dari rekanan pemborong yang bekerja ke Kebun Huta Padang, maka kita merasa terpanggil untuk ikut peduli,” ucap Rudi Saragih.

Dana bantuan yang diserahkan ini, bersumber dari iuran seluruh karyawan PTPN III Kebun Huta Padang, dengan seikhlasnya para Karyawan memberikan sumbangan untuk program bantuan ini. “Adapun bentuk perhatian kita sebagai pengurus SPBUN untuk ikut memberikan kontribusi terhadap pembangunan jembatan di Desa Ambalutu ini,” ucap Rudi Saragih pula.

Masih keterangan Rudi Saragih, semenjak jembatan penyeberangan ini rusak, banyak tenaga kerja yang ke Kebun Huta Padang jadi terlambat sampai ke tujuan kerja. “Karena mereka mesti mutar jauh melalui kebun Ambalutu, maka kami berharap jembatan penyeberangan ini bisa segera selesai di bangun,” ucapnya.[]