ASAHAN, Metro7.co.id – Setelah Libur Hari Raya Idul Fitri 1443 H di tahun 2022 M, Pemerintah Kabupaten (pemkab) Asahan menggelar Apel Gabungan Hari Pertama masuk kerja.

Seperti biasa apel pagi dilaksanakan di halaman depan Kantor Bupati Asahan, Senin (9/5) pagi.

Dipimpin langsung oleh Bupati Asahan dan dihadiri oleh Wakil Bupati Asahan, Sekretaris Daerah Kabupaten Asahan, para Asisten, Staf Ahli Bupati Asahan, OPD dan ASN di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Asahan.

Bupati Asahan H Surya mengatakan, hari ini ASN di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Asahan memasuki hari pertama masuk kerja setelah libur lebaran.

“Hari ini kita masuk kerja untuk melayani masyarakat Kabupaten Asahan setalah libur lebaran,” kata Bupati.

Bupati juga menuturkan untuk meminta agar mengerjakan tugas yang diembankan dengan penuh rasa ikhlas dan tanggung jawab.

“Ke depannya, sebagai ASN kita harus dapat menjadi pelayan yang baik bagi masyarakat, dan dapat menjalankan apa yang menjadi tupoksi kita dalam bekerja serta loyal kepada pimpinan,” ujarnya.

Selanjutnya Bupati Asahan mengatakan, untuk tingkat kehadiran ASN hari ini mencapai 98 persen, yang tidak berhadir dikarenakan sedang cuti.

Pemerintah juga sudah memberi peluang kepada para ASN untuk bekerja dirumah dalam waktu satu minggu.

Hal ini dilakukan untuk menghindari arus balik mudik lebaran, tetapi Pemerintah Kabupaten Asahan menghimbau seluruh ASN di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Asahan untuk tetap masuk bekerja.

“Tidak ada yang bekerja dirumah lagi setelah ini,” tegas Bupati Asahan.

Selain itu Bupati Asahan mengatakan, jika kita sulit untuk merubah dunia, maka kita harus dapat merubah diri kita sendiri untuk lebih baik lagi kedepannya.

Menutup amanatnya Bupati Asahan mengatakan, atas nama pribadi dan Pemerintah Kabupaten Asahan, saya mengucapkan selamat Hari Raya Idul Fitri 1443 H, mohan maaf lahir dan batin.

Diakhir kegiatan seluruh ASN yang mengikuti Apel Gabungan saling bersalaman terutama kepada Bupati dan Wakil Bupati Asahan.