ASAHAN, metro7.co.id – DPC Asosiasi Wartawan Demokrasi Indonesia (AWDI) Administrasi Hukum Umum (AHU) Asahan membuka hubungan kerja sama dengan perusahaan perkebunan.

Ketua DPC AWDI Asahan Supri Agus menerangkan, itu merupakan salah satu program kerja mereka. “Khususnya perusahaan perkebunan BUMN yang ada di Asahan,” katanya, saat melakukan kunjungan ke PTPN III Kebun Ambalutu, Kabupaten Asahan, Senin (1/11/2021).

Supri pun mengungkapkan, ada 14 media yang saat ini bergabung di dalam DPC AWDI AHU Asahan, di antaranya 3 media cetak, 1 TV, dan 10 media online.

Dia juga menyampaikan harapannya agar mereka bisa menjalin hubungan dan kerja sama yang baik kepada semua instansi, BUMN, dan perkebunan, termasuk PTPN III Kebun Ambalutu.

Supri juga menjelaskan soal imbuhan AHU di belakang nama AWDI. “Kemungkinan besar ada lagi AWDI dari kubu yang tidak mengantongi legalitas AHU terbentuk di Kabupaten Asahan ini,” ujarnya, seraya menunjukkan SK Kemenkumham dan daftar media yang bergabung dalam DPC AWDI AHU Asahan kepada manajer PTPN III Kebun Ambalutu.

Kunjungan DPC AWDI AHU Asahan mendapat sambutan hangat dari Manajemen PTPN III Kebun Ambalutu. “Saya pribadi mengucapkan terima kasih kepada tim DPC AWDI AHU Asahan yang telah berkunjung,” ujar Manajer PTPN III Kebun Ambalutu Bambang Sitorus.

Bambang juga berterima kasih atas masukan yang diberikan DPC AWDI AHU Asahan. Menurutnya, dengan itu pihaknya bisa paham dengan program-program DPC AWDI AHU Asahan untuk bersinergi dengan perusahaan.

Terkait permohonan kerja sama positif yang ditawarkan DPC AWDI AHU Asahan kepada PTPN III Kebun Ambalutu, Bambang mengaku pihaknya bersikap terbuka. “Selagi itu untuk kebaikan kenapa saya harus tolak,” ucap Bambang.[]