LABUHANBATU, metro7.co.id – Perusahaan Listrik Negara (PLN-Red) Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan (UP3) Rantauprapat menggelar sosialisasi multi stakeholder forum keselamatan ketenagalistrikan bagi masyarakat di Wisma Almira Rantauprapat, Kabupaten Labuhanbatu, Sumatera Utara.

Dalam kegiatan sosialisasi mengusung tema “Meningkatkan Sinergitas Kesadaran Keselamatan Ketenagalistrikan di Era Digital 4.0”.

Kegiatan tersebut, untuk meningkatkan pemahaman terhadap penggunaan dan pemanfaatan listrik secara aman dan produktif bagi masyarakat.

Plt Kadiskominfo Labuhanbatu Ahmad Fadly Rangkuti didampingi Lurah Kota Rantauprapat Parida Hanum, Kamis, (08/12/2022) mengatakan, sebagai perwakilan pemerintah Kabupaten Labuhanbatu memberikan apresiasi setinggi-tingginya kepada PLN UP3 Rantauprapat dengan terlaksananya kegiatan sosialisasi tersebut.

Menurutnya, ini dapat memberikan manfaat kepada masyarakat untuk dapat menggunakan listrik dengan baik dan benar sehingga terhindar dari bahaya yang tidak diinginkan.

“Jadi, kedepannya kami berharap agar PLN UP3 Rantauprapat dapat lebih dekat lagi dengan masyarakat dan terus mensosialisasikan tentang penggunaan dan bahaya listrik,” pintanya.

Sementara itu, manager PLN UP3 Rantauprapat Refa James Simatupang menyebutkan, bahwa yang menaungi daerah kerja mulai dari Tanjung Balai, Labuhanbatu Raya, ada 8 unit kerja yang tersebar di wilayah tersebut yang melayani sebanyak 470.310 pelanggan PLN.

Sedangkan PLN UP3 Rantauprapat saat ini, sudah memasuki 5 besar dari 10 di Sumatera Utara. Artinya ketenagalistrikan memang dibutuhkan saat ini. Dan disamping itu, dibutuhkan juga pemahaman pengetahuan terkait dengan bagaimana penggunaan listrik yang baik dan benar karena resiko dan akibat dari listrik tentu sangat berbahaya.

Untuk itu, kata dia, pihak PLN UP3 Rantauprapat, secara khusus dan secara umum bertanggung jawab penuh menyampaikan bagaimana menggunakan listrik baik dan benar.

“Iya, kami berharap dengan kegiatan ini dapat bersinergi dengan Stakeholder, agar dapat mensosialisasikan penggunaan listrik ke masyarakat,” tambah Refa dalam menutup sambutannya.

Rangkaian kegiatan dilakukan dengan pemberian plakat sekaligus penandatanganan komitmen bersama.

Turut Hadir dalam kegiatan, Camat Rantau Selatan M. Azhar Rambe, Camat Panai Tengah Amran,Unsur Forkopimda, Para Lurah se Kecamatan Rantau Utara dan Kecamatan Rantau Selatan, Unsur Muspida Se Labuhanbatu Raya, Ketua KNPI Labuhanbatu Hamzah Sya’bani Nasution, Ormas, OKP, dan Tamu Undangan Lainnya. ***