Akhmat Husairi
Kades Banyu Tajun
 TANJUNG – Kepedulian perusahaan PT Adaro Indonesia terhadap yang berada di lingkungan operasional benar-benar dapat dirasakan dampak positif kehadiran perusahaan di daerah disamping menciptakan peluang kerja juga dapat menciptakan berbagai peluang usaha di lingkungan masyarakat, belum lagi kepedulian perusahaan melalui program Corporate Social Responsibility (CSR) telah banyak dana yang digelontorkan buat mendukung percepatan pembangunan dan peningkatan ekonomi masyarakat.
Kegiatan Bina desa salah satu program CSR PT Adaro Indonesia, mendukung percepatan pembangunan infrastruktur pedesaan, terutama sekali bagi desa yang berada di lintasan operasional.
“Di desa kami realisasi program CSR Bina desa tahun 2014 yang dikucurkan tahun 2015 ini dana sebesar Rp.75 juta kami pergunakan buat peninggian jalan pertanian/perkebunan yang berada di lingkungan RT 001 sepanjang 75 meter dengan lebar 4,5 meter,” kata Kepala Desa Banyu Tajun Akhmat Husairi.
Dia juga merasa sangat terbantu sekali dengan adanya program CSR Bina Desa PT Adaro jalan pertanian/perkebunan yang dilakukan peninggian, mengingat jalan tersebut akses utama satu-satunya bagi warga melakukan aktivitasnya baik ke lokasi kebun karet setiap hari atau lokasi persawahan pada musim tanam dan panen padi.
“Dari dana sebesar Rp 75 juta kami, mampu memperlebar jalan menjadi 4,5 meter, padahal dalam RAB kami hanya merencanakan cuma selebar 4 meter saja,” terang Akhmat Husaini lagi.
Kepedulian PT Adaro Indonesia juga nanti akan melakukan penanggulangan air bersih, sebab di desa Banyu Tajun penduduk yang berjumlah 1.449 jiwa sampai sekarang belum mendapat fasilitas jaringan air bersih dari PDAM.
Program penanggulangan air bersih oleh PT Adaro nantinya melalui proses pemfilteran dengan bahan baku air dari sungai.
“Saya atas nama dan mewakili masyarakat desa Banyu Tajun kecamatan Tanjung menyampaikan terima kasih yang sebesar-besarnhya kepada PT.Adaro Indonesia dan fartnernya yang selama ini cukup banyak memberikan bantuan dan dukungan terhadap pembangunan infrastruktur maupun bantuan lainnya yang dapat dirasakan oleh masyarakat,” katanya sambil berharap agar program CSR PT Adaro bisa terus berkelanjutan karena menurutnya program CSR merupakan salah satu kepedulian perusahaan terhadap masyarakat yang bisa dinikmati dan dirasakan secara langsung. (metro7/via)