TANJUNG, metro7.co.id – Sebanyak 10 orang rombongan Komisi I DPRD Kabupaten Barito Kuala (Batola) melakukan Kunjungan Kerja (Kunker) ke Pemkab Tabalong, Jumat (13/1).

Dalam kunker tersebut rombongan komisi I DPRD Batola diterima Bupati Tabalong, H Anang Syakhfiani didampingi Kepala Inspektorat Daerah, Zainal Arifin.

Ketua Komisi I DPRD Kabupaten Batola, Basuki mengatakan, kunker ke Tabalong ini dalam rangka untuk belajar tentang penanganan tindak lanjut terhadap laporan keuangan hasil pemeriksaan yang mana di Tabalong penanganannya agak lebih bagus, sehingga kami ingin belajar kesini untuk menindaklanjuti apa yang terjadi di Barito Kuala sebagai pembelajaran.

“Jadi banyak inovasi di Tabalong yang salah satunya inovasi Sistem Informasi Penyelesaian Tindak Lanjut (SIMPATIK) yang nantinya mungkin bisa kami terapkan di Batola,” jelasnya.

Diakuinya Tabalong suatu wilayah yang penuh inovasi di Kalimantan Selatan, tidak salah ia ke Tabalong untuk belajar dan akan dilaksanakan di Batola nantinya.

Sekretaris Komisi DPRD Batola, Rina Dewi Kencana mengatakan, penyelesaian terhadap tindak lanjut hasil pemeriksaan di Kabupaten Tabalong diselesaikan dengan dua cara.

“Internal maupun eksternal itu nanti yang bisa kami terapkan di Kabupaten Barito Kuala, mudah-mudahan dengan kita belajar disini apa-apa yang dapat diperoleh di sini bisa diterapkan di Kabupaten Barito Kuala,” bebernya.

Sementara, Bupati Tabalong, H Anang Syakhfiani menyambut baik atas kunker Komisi I DPRD Batola, ia menyampaikan ucapan terima kasih atas kunker ke Tabalong.

“Tabalong terus berbenah sehingga memang ada beberapa yang menonjol dan diunggulkan. Yang namanya kita saling belajar itu tidak ada batasnya,” tutupnya.