BANJARMASIN, metro7.co.id – Satu dari dua orang penumpang warga Kabupaten Trenggalek, yang dikabarkan menghilang buntut dari insiden truk fuso tercebur di Pelabuhan Trisakti Banjarmasin, ditemukan 10 meter dari titik truk dievakuasi, Senin (13/9/2021) sekitar pukul 10.30 WITA.

 

Khairullah, Komandan Regu Pencarian Basarnas mengatakan, Jasad atas nama Sadir (35) Warga Dusun 2 Dawuhan, Trenggalek, Jawa Timur itu ditemukan kurang lebih 10 meter dari titik truk tercebur.

 

“Jasadnya ditemukan tepat didepan Tim Relawan kurang lebih 10 meter dalam keadaan sedang mengapung,” ujarnya.

 

Kemudian relawan gabungan yang berada dilokasi langsung melakukan evakuasi jasad korban ke Instalasi Jenazah RSUD Ulin Banjarmasin.

 

Sementara Jasad atas nama Mustofa (28) masih dalam pencarian oleh tim relawan gabungan, Basarnas, Polairud Polda Kalsel dan Lanal Banjarmasin.

 

Adapun kronologis truk tercebur, yaitu karena stir lepas kendali sehingga menabrak bolder dan tercebur ke sekitaran sungai Pelabuhan Trisakti Banjarmasin.

 

korban adalah Supir atas nama Suparman (42), sumiran (40), Sarmi (42), Haryono (35), Harminto (26), Fredi Adi Sasono (22), Nanang Sudirno (32), mereka ditemukan selamat dari peristiwa tersebut.

 

Sedangkan korban yang meninggal atas nama Sadir (35) Ia ditemukan 10 meter dari lokasi, dan Andi Mustofa (28) Hingga sampai saat ini masih dilakukan pencarian