BANJARMASIN, metro7.co.id – Sama halnya seperti cabor lain, cabang olahraga taekwondo juga melakukan persiapan jelang bergulirnya PON XX di Papua mendatang.

 

Saat ini, atlet taekwondo andalan Kalsel, Hadad Wiqoldi Putra tengah menjalani latihan intens di daerah asalnya bersama sang pelatih, Tahta Syam Utama Persada di Kotabaru.

 

Hadad bakal turun di kelas 58 kilogram dan menjadi satu-satunya wakil Kalsel di ajang multievent Oktober mendatang tersebut. Menurut penuturan sang pelatih, saat ini Hadad sudah memasuki persiapan akhir yang dimana tinggal mematangkan Teknik dan taktik bertanding saja.

 

“Untuk fisik, saya kira Hadad sudah sangat siap, jadi tinggal melancarkan Teknik serangan, counter dan strategi bertanding saja,” ungkap Tahta.

 

Meski ini adalah pengalaman pertama Hadad mengikuti ajang sebesar PON. Namun, Tahta tetap optimis dengan kemampuannya.

 

“Ia tergolong sangat muda, yakni 19 tahun. Namun, saya melihat ia mempunyai mental dan fisik yang sangat luar biasa, itu lah yang akan menjadi senjata andalannya,” jelasnya.

 

Tahta tidak memungkiri bahwa lawan yang akan dihadapi atletnya tersebut bukanlah lawan yang mudah. Beberapa daerah Ia yakini memiliki kans besar menyenggolnya seperti DKI Jakarta, Jawa Barat, Jawa Tengah dan Jawa Timur.

 

“Persiapan atlet taekwondo di Pulau Jawa lebih terorganisir, mereka memilki mess dan jadwal latihan yang padat dan teratur. Tak mau kalah, selama disini, Hadad juga menjalani latihan intens dua kali sehari dan hanya libur di hari minggu,” jelasnya.

 

“Dengan persiapan yang sudah kami lakukan, semoga saja Hadad bisa mengharumkan nama Kalsel dan Kotabaru khususnya, setidaknya bisa meraih medali di Papua nanti,” harapnya.

 

Masalah keberangkatan, kabarnya hanya atlet dan salah satu perwakilan dari pengurus provinsi yang berangkat ke Papua. Oleh karena itu, besar harapan Tahta yang sudah membina Hadad sejak dini bisa membantu atletnya di ajang yang bergengsi tersebut.

 

“Mungkin masih dirembukkan, tapi kalau saya selaku pelatih bisa ikut serta, tentu akan banyak membantu mental bertanding Hadad di sana (Papua),” ungkapnya.[]