KOTABARU, metro7.co.id – Hembusan angin kencang menerpa sebagian wilayah pesisir Kecamatan Kelumpang Tengah, Kabupaten Kotabaru, pada Minggu (28/2).

Akibatnya dilaporkan sebuah pohon kelapa tumbang menimpa sebuah rumah warga di Desa Sungai Punggawa, Kelumpang Tengah.

Rumah milik Sarpin (52), RT 04 mengalami kerusakan akibat tertimpa pohon kelapa yang ada disekitar rumahnya.

Sekdes Desa Sungai Punggawa Abdul Munir mengatakan kejadian ini terjadi pada Minggu sore. Namun beruntung tidak ada korban jiwa dalam musibah ini.

“Saat kejadian pemilik rumah sedang duduk di pelataran rumah. Yang rusak bagian atasnya,” kata Abdul Munir, Senin (1/3).

Warga kata dia secara gotong royong telah memperbaiki kerusakan rumah tersebut.

“Ni lagi diperbaiki secara gotong royong oleh warga,” ujar Abdul Munir.

Humas BMKG Kotabaru, Hamid mengatakan sekarang sudah memasuki musim penghujan. Mengingat angin musim barat bertiup dari Benua Asia ke Benua Australia pada bulan Oktober-April.

“Harus tetap waspada, pada musim penghujan berpotensi terjadinya pertumbuhan awan awan konvektif yang dapat menghasilkan hujan dengan intensitas sedang hingga lebat disertai kilat, petir, dan angin kencang,” kata Hamid.

“Masyarakat dihimbau agar tetap waspada dan lebih berhati-hati terhadap dampak hujan yang dapat menyebabkan jalanan licin dan tergenang serta pohon tumbang dan sambaran petir,” Hami menambahkan. ***