KOTABARU, metro7.co.id – Bupati Sayed Jafar didampingi Wakil Bupati Andi Rudi Latif, Ketua PN Kotabaru Danang Utaryo serta Forkopimda menyambut kedatangan Direktur Jendral ( Dirjen ) Peradilan Umum Mahkamah Agung Republik Indonesia, Bambang Myanto, ke Kotabaru. Rabu ( 20/3/2024).

Kunjungan ini untuk meresmikan Mess Graha Yustisia milik Pengadilan Negeri (PN) Kotabaru.

Dalam sambutan Bambang menyampaikan bahwa Mess Graha Yustisia yang dibangun dari hibah Pemkab Kotabaru ini, bukan hanya untuk pegawai PN saja tapi bisa digunakan untuk masyarakat maupun tamu yang ingin berkunjung ke Kotabaru

“ Saya berharap kepada PN Kotabaru agar nantinya bisa melayani sebaik- baiknya kepada para tamu baik dari pengadilan maupun lembaga lainya,” ucap Bambang

Adapun Bupati Sayed sangat megapresiasi atas kunjungan kerja Dirjen Peradilan Mahkamah Agung RI ditengah kesibukanya.

“Dengan adanya gedung baru ini sangat membantu bagi para tamu yang ingin berkunjung ke sini. Kotabaru saat ini sangat minim sekali keberadaan hotel,” kata

Bupati menerangkan pembagunan gedung menelan biaya Rp2.9 M, dengan fasilitas yang tidak kalah dengan hotel berbintang dari segi kenyamanan dan kenikmatan bagi para pengunjung yang ingin datang ke Kotabaru.

Pada kesempatan ini dilakukan penyerahan bantuan beasiswa kepada 33 orang anak yatim piatu dari Dirjen Badan Peradilan Umum MA RI. *