AMUNTAI – Sempat beberapa bulan ditutup, Objek Wisata Candi Agung Amuntai Akhirnya dibuka kembali.

Plh. UPT Candi Agung Amuntai, H Subeli mengungkapkan, meski sudah dibuka namun pihaknya tetap menerapkan protokol kesehatan Covid-19 bagi masyarakat dan para pengelola yang ingin memasuki kawasan Candi Agung.

“Demi mencegah penyebaran virus Corona, kita mengharuskan kepada para pengunjung saat memasuki pintu masuk harus pakai masker, apabila tidak membawa maka bisa membeli disekitar area,” ujar Subeli, Minggu (07/06/2020).

Selain itu, pihaknya juga menyediakan sabun dan tempat pencucian tangan serta memeriksa suhu tubuh pengunjung yang dilakukan oleh petugas kesehatan.

Dia juga berharap, setelah dibukanya kembali Objek Wisata Candi Agung, antusias para pengunjung baik itu lokal dan luar daerah lebih meningkat.

“Mudah-mudahan masyarakat kembali banyak datang untuk berkunjung ke Objek Wisata Candi Agung ini, sehingga dapat memberikan kontribusi kepada daerah,” tandasnya. (metro7)

Reporter : Munawir / HSU – Kalsel