BARABAI, metro7.co.id – Pimpinan Anak Cabang (PAC) Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (IPNU) dan Ikatan Pelajar Putri Nahdlatul Ulama (IPPNU) Kecamatan Haruyan, Kabupaten HST menggelar Masa Kesetiaan Anggota (Makesta) dan maulid Nabi, di Gedung Muslimat NU Haruyan, Rabu (12/10).

Makesta diikuti 40 lebih peserta dari kelas 10 hingga 12 Madrasah Aliyah Pertasi Kencana (MAPK) Haruyan. Bertajuk “Merangkul Kebersamaan Pelajar, Meneladani Sifat Rasulullah SAW”.

Sekertaris Pimpinan Wilayah (PW) IPPNU Kalsel, Zuhriani Fatma saat menghadiri kegiatan berpesan kepada rekan dan rekanita di Haruyan agar tetap semangat dalam ber IPNU dan IPPNU, khusus di Haruyan.

“Kita sebagai manusia memiliki hak dan kesempatan yang sama, tanpa melihat dari jenis kelamin kita, baik laki-laki atau perempuan,” ujarnya.

Diketahui, Makesta tersebut juga dikawal oleh jajaran pengurus Pimpinan Cabang (PC) IPNU IPPNU HST.

Sementara, Ketua PC IPNU HST, Muhammad Iqbal menjelaskan, Makesta merupakan pelatihan jenjang awal dalam sistem kaderisasi formal IPNU dan IPPNU, sekaligus sebagai syarat men­jadi anggota yang sah.

“Makesta kali ini diorientasikan untuk melakukan ideologisasi pada calon anggota baru. Juga diharapkan dapat mencetak kader yang mampu menja­lankan tugas di tengah-tengah masyarakat, dengan meme­gang ajaran Islam yang rah­matan lil alamin yang ber­haluan Ahlussunah wal Jamaah An-Nahdliyyah,” katanya.

Sedangkan, Ketua PC IPPNU HST, Nor Habibah Rahmah berharap, para peserta Makesta yang masih berstatus pelajar agar tetap semangat dalam melanjutkan pendidikan dan tetap berorganisasi sampai jenjang berikutnya.

“Jejang Makesta ini hanyalah awal dari seorang pelajar menjadi anggota dan akan melewati banyak proses perkembangan diri untuk bisa menjadi pelajar yang aktif dan inovatif,” tutupnya.