TANJUNG, metro7.co.id – Sejak beberapa pekan terakhir, peta persebaran Covid-19 di Kabupaten Tabalong berangsur-angsur berubah warna menjadi warna hijau.

Bahkan, lebih dari dua minggu Kabupaten Tabalong dapat mempertahankan 0 suspect untuk pasien Covid-19 sesuai dengan update pada tanggal 6 November 2020, akan tetapi meskipun demikian, Gugus Tugas P2 Covid-19 Tabalong tetap menghimbau masyarakat untuk mematuhi Perbup No. 26 Tahun 2020 tentang pedoman pelaksanaan peningkatan protokol kesehatan Covid-19 dalam tatanan masyarakat yang kondusif di Kabupaten Tabalong, Jum’at (06/10/2020).

Meskipun terbilang kondusif, masyarakat diminta untuk tetap memprioritaskan penerapan protokol kesehatan, seperti mengenakan masker apabila sedang beraktivitas, menjaga jarak minimal satu meter terlebih ketika bertemu dengan orang, mencuci tangan menggunakan sabun maupun handsanitizer, tetap melaksanakan pola hidup bersih dan sehat, serta selalu menjaga imun dan daya tahan tubuh.

Dengan hijaunya peta persebaran di Kabupaten Tabalong, Satgas Covid mengatakan berhati-hati untuk memberikan pernyataan dari hal tersebut. Juru bicara satgas Covid-19 Tabalong, Dr. Taufiqurrahman Hamdie menyebutkan bahwa saat ini belum ada realese dari satgas covid pusat (30/10/2020).

“Belum bisa merekomendasikan apa-apa dulu, yang terpenting tetap jalankan protokol kesehatan sampai vaksin sudah resmi diberlakukan,” ucapnya. *