TANJUNG, metro7.co.id – Dalam upaya mendukung pelaksanaan percepatan Vaksinasi Covid-19 untuk mencapai target 70 persen di akhir tahun 2021.

Pemerintah Kecamatan Tanta mentargetkan 18.000 sasaran vaksinasi bagi masyarakat di desa-desa.

Hal tersebut disampaikan Camat Tanta, Bahdur Husni saat melaporkan kegiatan pelaksanaan percepatan vaksinasi Covid-19 Rabu (22/12/2021) di Desa Puain Kanan RT.007-Urata Kecamatan Tanta Kabupaten Tabalong.

Menurut Bahdur Husni, sampai saat ini capaian vaksinasi sudah lebih dari 8.000 atau sekitar kurang lebih 54 persen.

Untuk mencapai angka 70 persen masih diperlukan 2.666 dosis, ia berharap dalam waktu yang singkat ini target tersebut bisa tercapai.

Beberapa upaya yang dilaksanakan untuk percepatan vaksinasi seperti dengan melibatkan aparat dan perangkat desa termasuk Ketua BPD, Ketua RT yang diberi tugas untuk mencari sasaran.

“Hasilnya berjalan efektif disamping itu juga kami bersama-sama Danramil, Kapolsek,Babinsa, Babinkamtibmas turun langsung menyisir ke desa-desa untuk mencari sasaran,” katanya.

Selain itu upaya yang dilakukan adalah menginstruksikan kepada seluruh Kepala Desa, agar menggunakan dana desa yang 8 persen untuk penanganan Covid-19 kalau masih ada sisanya diujung tahun anggaran dan digunakan untuk mendukung kegiatan vaksinasi.

Dengan dana tersebut masing-masing desa melaksanakan dukungan vaksinasi, ada dengan cara door prize, ada pemberian sembako.

Bupati Tabalong, H Anang Syakhfiani pada saat melakukan monitoring pelaksanaan vaksinasi di Desa Puain bersama Forkopimda mengapresiasi atas antusias dan sambutan yang baik dari masyarakat terhadap pelaksanaan vaksinasi di RT.007 Urata.

Bupati H Anang Syakhfiani mengatakan, ini sesuai dengan keinginan pemerintah. Jadi, vaksinasi ini dilaksanakan oleh pemerintah untuk melindungi rakyat dari Covid-19.

“Alhamdulillah pelaksanaan hari ini berjalan dengan lancar dan diharapkan terus menerus lancar sehingga pada tanggal 28 Desember 2021 mendatang bisa tembus mencapai 70 persen,” katanya.

Bupati bersama rombongan juga melakukan monitoring pelaksanaan vaksinasi di Desa Barimbun Kecamatan Tanta, dan dilanjutkan ke Kecamatan Wilayah Utara, salah satunya di Desa Palapi Kecamatan Muara Uya.