BATULICIN, metro7.co.id — Belum genap satu bulan layanan Pojok Baca Warga Binaan (WB) Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas III Batulicin dibuka mendapat respon baik dari warga binaan sehingga membuat tingginya minat baca.

Dalam hal ini Pemerintah Daerah Kabupaten Tanah Bumbu melalui Dinas Perpustakaan dan Kearsipan menyerahkan bantuan koleksi buku bacaan.

Serah terima dilakukan Kadis Persip Yulia Rahmadani didampingi Sekretarisnya Muhammad Saleh kepada Kepala Lapas (Kalapas) Bambang Hari Widodo, Kamis (19/1/2023).

“Pinjaman buku ini kami lakukan berdasarkan permohonan dari Lapas Batulicin untuk menambah koleksi buku pojok baca warga binaan,” kata Yulia Rahmadani.

Saat ini sebanyak 472 jumlah buku yang dipinjamkan, namun untuk tambahan sambil menunggu bantuan buku dari Perpustakaan Nasional yang sedang diajukan.

“Kami sudah mengajukan usulan penambahan buku ke Perpustakaan Nasional,” ungkapnya.

Ia berharap, para warga binaan dapat memanfaatkan buku dengan baik, selain mengisi waktu luang dengan membaca dapat teredukasi sehingga nantinya selepas keluar dari lembaga pemasyarakatan dapat berguna kepada masyarakat.

Sementara itu, Kalapas Bambang Hari Widodo mengucapkan terimakasih atas sinergi Pemerintah Daerah Kabupaten Tanah Bumbu dengan Lapas Kelas III Batulicin.

“Terima kasih bu Kadis Persip telah merespon baik permohonan kami, untuk pemenuhan koleksi buku Pojok Baca Lapas,” ucap Bambang.

Koleksi bacaan tersebut, lanjut Bambang, akan dimanfaatkan sebaik-baiknya untuk pemenuhan Hak Baca Warga Binaan sebagai media pembinaan Kepribadian di Lapas Batulicin.

“Kami yakin warga binaan pasti sangat senang dengan ditambahnya koleksi buku bacaan ini, semoga dapat meningkatkan pengetahuan terutama tentang kewirausahaan,” ungkapnya. ***