TANAH BUMBU, metro7.co.id – Momen kampanye Pemilihan Bupati (Pilbup) Tanah Bumbu (Tanbu) kembali digelar Calon Wakil Bupati nomor urut 1, Muhammad Alpiya Rakhman (MAR). Kali ini giliran warga di 5 titik, seperti di Jalan Tramigrasi Akasia, jalan Alfiat, jalan tramigrasi gang Pelangi dan jalan Sempurna serta Gang Liana, Kecamatan Simpang Empat, Jumat (20/11/2020).

Kampanye ini juga diikuti Anggota DPRD Tanbu lintas Dapil. Sebut saja, H Abdul Rahim, Andre Atma Maulani dari PDI Perjuangan. Kemudian Said Ismail Kholil Alaydrus dan Dading Kalbuadi, Boby dari Partai Gerindra.

Kehadiran Anggota DPRD Tanbu ini mampak makin meyakinkan warga untuk memilih paslon nomor 1 SHM-MAR pada 9 Desember 2020 akan datang.

“Kami dari angota DPRD Tanbu dari Partai Gerindra dan PDIP yang Dapilnya 1 dan Dapil 2, insya Allah masyarakat pendukung kami bakal memenangkan Calon Bupati nomor urut 1,” tutur Said Ismail Kholil Alaydrus.

“Saya berpesan kepada pian-pian disini semuaan, bila ada yang memberii pian duit 150.000 ribu pian ambil duitnya dibilik suara pian Coblos nomor urut 1,” katanya.

“Jadi menurut ulun mendingan pian mengambil program kesehatan berobat dan operasi Caesar gratis yang hanya menggunkan KTP seperti jamannya pak Mardani,” ucap Said.

Sementara itu, Calon Wakil Bupati, Muhammad Alpiya Rakhman dalam orasinya kembali mengingatkan warga untuk memilih berdasarkan hati nurani dan bukan karena diberi uang.

“Jadi kita jangan mau dihargai Rp150 ribu dengan menyerahkan Kabupaten Tanah Bumbu,” tutur Alpiya.

Di momen ini, Alpiya juga memaparkan visi misi tentang program kesehatan berobat gratis dengan menggunakan KTP serta Pendidikan Beasiswa untuk S1, S2, S3 dan Infrastruktur jalan lingkungan di desa-desa. ***