TAMIANG LAYANG, metro7.co.id – Kepala Desa Telang Kecamatan Paju Epat Kabupaten Barito Timur (Bartim), Murto mengharapkan pembangunan tahap I dan II dari anggaran dana desa segera dilakukan monitoring dan evaluasi atau Monev oleh pihak tim kecamatan setempat.

“Saya harap pembangunan yang telah rampung pada tahap I dan II ini segera dilakukan Monev, sehingga kami bisa mencairkan dana desa untuk tahap III tahun 2021,” harap Murto, Sabtu, (9/10/2021).

Adapun pembangunan yang sudah selesai dan akan di Monev oleh pihak kecamatan yakni pembangunan Tower jaringan internet tahap I, pembangunan balai kemasyarakatan DD tahap II, perehapan Polindes tahap II dan pembangunan pagar pembatas tanah desa di tahap II.

Dikatakannya, untuk dana desa tahap III nanti pihaknya tidak ada lagi untuk pembangunan fisik, melainkan untuk program pemberdayaan didesa.

“Tahap III nanti kita akan gunakan uangnya untuk program pemberdayaan, karena kalau untuk fisik bisa tidak sempat membangun atau selesai, jadi kita fokuskan untuk program peemberdayaan,” ungkapnya.***