TAMIANG LAYANG, metro7.co.id – Pemerintah Desa Pinang Tunggal Kecamatan Pematang Karau Kabupaten Barito Timur (Bartim), akan membangun Titian usaha tani sepanjang 190 meter.

“Dana Desa tahap dua tahun ini kita fokuskan membangun Titian usaha tani sepanjang 190 meter dan lebar 1,50 meter di RT 01, anggarannya Rp.167 juta,”  ujar Kepala Desa Pinang Tunggal, Karya, Senin (13/9/2021).

Karya mengatakan, pembangunan Titian usaha tani yang akan dibangun dengan matrial kayu Ulin tersebut diperkirakan dimulai pertengahan September 2021 ini .

“Tungkat dan lainya sudah siap, namun papan untuk lantai Titiannya belum datang lagi. Kami sudah pesan dan masih menunggu, kalau semua bahanya sudah ada maka kami akan memulai pengerjaanya,” jelasnya.

Menurut Karya, membangun Titian usaha tani merupakan salah satu langkah untuk meningkatkan perekonomian warga Desa Pinang Tunggal, mengingat warga desanya banyak yang berpenghasilan dari pertanian dan perkebunan.

“Jalan yang akan dibangun memang hampir seluruh warga disini melintasinya, karena pertanian dan perkebunan disana banyak, jadi Titian itu nantinya sangat bermanfaat bagi warga, terutama dalam mengangkut hasil kebun dan pertanian,” pungkasnya.***