TAMIANG LAYANG, metro7.co.id – Demi mendukung ketahanan pangan, Pemerintah Desa Telang Kecamatan Paju Epat Kabupaten Barito Timur budidayakan ayam petelor.

Menurut Kepala Desa Telang, Murto, pemerintah desa Telang membeli kurang lebih 1000 ekor ayam petelor dari dana desa.

Selain membeli bibit ayam petelor, pihaknya juga akan membeli pakan, vitamin, dan lainnya.

“Kandang ayamnya ada 5 buah, dan semuanya sudah selesai kita bangun, tinggal menunggu bibit ayamnya aja lagi datang,” ujar Murto, kemarin.

Menurut Murto, program ayam petelor tersebut memang program dari pemerintah daerah Barito Timur, dan kita sangat mendukung.

Dengan dilakukanya didesa ini, kita berharap dapat membantu ketahanan pangan di Kabupaten Barito Timur.

“Semoga program ayam petelor kita ini nantinya bisa berhasil dan berkembang,” imbuhnya.***