TANGGAMUS, metro7.co.id – Tim gabungan Polres Tanggamus yakni sat lantas dan polsek Semaka, turun kelokasi banjir dan tanah longsor yang terjadi di beberapa titik di kecamatan Semaka pada Selasa, (04/08/2020) malam.

Hujan deras yang terjadi Selasa malam mengakibatkan banjir dan tanah longsor yang terjadi di beberapa titik di kecamatan Semaka kabupaten Tanggamus Lampung yaitu di pekon (desa) Kanoman, Pekon Sudimoro, Pekon Sudimoro Bangun, Pekon Sripurnomo, Pekon Sukajaya dan Pekon Kacapura.

Kapolsek Semaka Iptu Heri Yulianto mewakili Kapolres Tanggamus AKBP Oni Prasetya mengatakan, beberapa wilayah yang terdampak bencana banjir dan tanah longsor saat ini tengah dilakukan pendataan, dan polres bersama instansi terkait tengah menolong warga disekitar lokasi kejadian .

“Kami bersama pihak terkait masih melakukan pendataan kerusakan dan membantu membersihkan material longsor di rumah-rumah warga,” ungkapnya.

” Adapun di Jalan lintas barat Simpang Pekon Sedayu Kecamatan, terdapat 1 titik dengan material krokos dan tanah, yang meluap dari tanggul serta resapan air menggenangi dan menutup hingga ke badan jalan namun masih dapat dilalui oleh kendaraan.imbuhnya

Selanjutnya, Jalan lintas barat Pekon Waykerap terdapat lima titik terdiri dari material krokos dan tanah setinggi rata-rata satu meter yang terbawa air akibat luapan air dari sungai Way Seluang dan Way Dakok hingga menutupi badan jalan hingga membuat terganggunya arus lalu lintas di penggal jalan tersebut.

“Akibat bertumpuknya material di enam jalan lintas barat mengakibatkan terganggunya arus lalu lintas. Namun BPBD telah menerjunkan alat berat guna membersihkan material tersebut,” jelasnya.

“Untuk kerugian, masih dalam pendataan bersama pihak terkait, Hingga dinihari situasi masih aman terkendali, namun listrik di wilayah tersebut padam,” pungkasnya. ***