LOMBOKTIMUR, Metro7.co.id – Pelaksanaan Ujian Sekolah Berbasis Komputer (USBK) sebagai pengganti UN di Pondok Pesantren Jabal Hikmah, Desa Suangi Timur, Kecamatan Sakra, Lombok Timur, Senin (26/4/2021), berlangsung lancar dan sesuai protokol kesehatan.

Ketua Ponpes Jabal Hikmah, Desa Suwangi Timur Kecamatan Sakra, Mashar, S. Pd mengatakan bahwa hati ini merupakan pertama sekolah melaksanakan ujian sekolah berbasis komputer (USBK). Ujian ini diikuti oleh siswa kelas tiga.

“Pesertanya sebanyak 30 siswa yang ikut ujian ini, dibagi dalam dua sesi. Kita memakai sesi karena harus sesuai standar protokol kesehatan, dan supaya kita semua bisa terhindar dari penyebaran virus Corona,” ujarnya, Senin (26/04).

Pelaksanaan ujian ini, sebut Mashar 15 siswa ikut ujian sesi pertama dan sisa yang 15 pada sesi berikutnya. Alhamdulillah pelaksanaan ujian ini berjalan lancar, aman dan tetap dengan protokol kesehatan.
“Kita dalam pelaksanaan ujian ini tetap menyuruh siswa memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak, dan menghindari kerumunan. Dengan begitu upaya kita untuk tidak bisa terhindar dari Covid -19,” jelas Mashar.