ASAHAN, metro7.co.id – Bupati Asahan, Surya, mengingatkan para Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Asahan untuk meningkatkan loyalitas dan pengabdian terhadap bangsa.

 

“Jangan bangga hanya duduk-duduk saja di warung pada saat jam kerja,” katanya, saat memberi arahan dalam apel Hari Kesadaran Nasional di halaman kantor Bupati Asahan, Senin (17/5/2021).

 

Menurut Surya, ASN harus benar-benar menumbuhkan jiwa disiplin dan tanggung jawab dalam bekerja. Itu, kata dia, tertuang dalam Panca Prasetya Korps Pegawai Republik Indonesia (KORPRI).

 

Surya mengimbau ASN untuk senantiasa bersyukur. “Karena dengan selalu bersyukur kita akan mampu mengendalikan hawa nafsu dari perbuatan tercela yang cenderung merugikan orang lain,” ucapnya.

 

Masih dalam suasana Idul Fitri 1442 H, Surya, mengatasnamakan Pemkab Asahan, juga mengucapkan selamat kepada warga yang merayakan. “Mohon maaf lahir dan batin,” ujarnya.[]