NIAS BARAT, metro7.co.id – Pemerintah Desa Lawelu Kecamatan Ulu Moro’o Kabupaten Nias Barat Menyalurkan BLT tahap Ke 7, 8 dan 9 bulan Oktober, November serta Desember tahun 2020 kepada KPM. Rabu, (23/12/2020)

KPM (Keluarga Penerima Manfaat) Desa Lawelu telah menerima BLT (Bantuan Tunai Langsung) yang disalurkan oleh Pemerintah Desa Lawelu di kantor Kepala Desa. Seluruh KPM menyampaikan ucapan terimakasih kepada Pemerintah Desa Lawelu atas kepedulian yang telah mereka berikan kepada masyarakat.

Turut hadir, Kepala Desa Lawelu Iza’i Gulo, Camat Ulu Moro’o Yosefo Laia, Pemdes, BPD, LPM, Pendamping Desa dan KPM.

Kepala Desa Lawelu Iza’i Gulo mengatakan, pada kesempatan ini pihaknya dari Pemdes Lawelu menyampaikan kepada Pemerintah Kecamatan Ulu Moro’o, Pendamping Desa, BPD dan LPM serta seluruh KPM Desa Lawelu bahwa BLT yang akan di bagikan hari ini adalah tahap ke tujuh sampai ke sembilan. “Dimulai dari bulan Oktober, November dan Desember tahun 2020 dengan besarnya Rp 300.000 (Tiga Ratus Ribu Rupiah) perbulan setiap KPM,” ungkapnya.

Lanjutnya, karena BLT yang di bagikan adalah tiga bulan sekaligus maka setiap KPM yang telah tercatat namanya akan menerima sebesar Rp. 900.000 (Sembilan Ratus Ribu Rupiah).

“Untuk tahun depan, kami tidak bisa memastikan apakah BLT ini akan berkelanjutan atau tidak, namun kita tetap mengikuti peraturan dari Pemerintah Daerah Nias Barat,” jelas Kades Lawelu.

Salah seorang penerima BLT juga menyampaikan, atas perhatian dan kepedulian Pemdes Lawelu terhadapnya. “Maka tiada balasan yang bisa kami berikan selain Tuhan yang membalasnya. Kami juga tegaskan bahwa penyaluran BLT oleh Pemdes Lawelu telah kami terima tanpa ada potongan sedikitpun dari pihak Pemdes,” tegasnya.

Camat Ulu Moro’o Yosefo Laia menyampaikan pada kata arahanya, kepada seluruh KPM yang telah menerima BLT berharap agar tetap mendoakan Pemdes Lawelu supaya Tuhan selalu memberkati setiap pekerjaan mereka. Apa yang telah di terima hari ini oleh seluruh KPM agar menjadi berkat kepada keluarga.

“Kami juga mengingatkan kepada kita semua agar portokel kesehatan tetap kita patuhi agar bapak ibu dan saudara saudari dapat terhindar dari penyakit wabah Covid-19,” tandasnya. *