KOTABARU – Ditengah kesibukannya, Komandan Pangkalan TNI Angkatan Laut Kotabaru, Letkol Laut (P) Guruh Dwi Yudhanto meninjau langsung latihan anggota pasukan pengibar bendera pusaka (Paskibraka) Kotabaru di Lapangan Siring Laut, Selasa (23/7).

Danlanal Guruh mengungkapkan merasa perlu mengunjungi dan memberikan semangat kepada para pemuda pemudi yang terpilih sebagai tim paskibraka.

“Semangat kalian luar biasa,” seru Danlanal saat menyapa anggota paskibraka.

Danlanal mengatakan ini adalah salah satu bagian dari tugas Lanal Kotabaru dalam mendukung kegiatan pemerintah.

“Kita juga mengirimkan 3 personel Lanal dalam rangka membentuk dan bertindak sebagai pelatih paskibraka tahun 2019,” kata dia

Guruh mengatakan untuk menambah pengetahuan para generasi muda, pihaknya juga akan memberikan pembekalan kepada peserta paskibraka tentang wawasan kebangsaan, di Aula BLK Sigam.

“Menjadi anggota paskibraka merupakan bagian dari pada bela negara, wujud sebagai warga negara yg cinta tanah air dan pancasila,” ucapnya. (metro7/syn).