NISEL, metro7.co.id – Pejabat Sementara (Pjs) Bupati Kabupaten Nias Selatan (Nisel), Ria Novida Telambuana melakukan kunjungan kerja di Desa Hilisimaeto, Kecamatan Maniamolo, Rabu (28/10/2020).

Dalam kunjungan tersebut, Ria Novida Telambuana sekaligus sosialisasikan adaptasi kebiasaan baru pada masyarakat setempat.

Ria Novida Telaumbanua disambut baik masyarakat setempat dengan pemberian cinderamata dalam bentuk pakaian tradisional.

“Kegiatan ini kita laksanakan dengan hal adaptasi kebiasaan baru sendiri dicanangkan oleh pemerintah sebagai salah satu cara untuk memulihkan perekonomian masyarakat,” katanya.

Selain itu, ia juga mengatakan, penyebaran covid-19 sudah sangat luar biasa. Dampaknya terhadap kesehatan, perekonomian, sosial agama dan sosial masyarakat juga demikian parah.

“Jangan ada yang menganggap sepele dan mengatakan virus itu tidak ada. Kendati pun demikian bukan berarti tidak ada langkah untuk melakukan pencegahan,” ujarnya.

Sebab itu, Ria mengajak seluruh masyarakat untuk menerapkan pola hidup dengan adaptasi kebiasaan baru. Dengan begitu warga tetap mematuhi protokoler kesehatan untuk menyelamatkan diri dan keluarga dari penyebaran virus corona.

“Selanjutya saya pesankan terkait protokoler kesehatan menuju adaptasi baru, agar tetap mengupayakan memakai masker bila berpergian keluar rumah, rajin mencuci tangan dengan sabun atau handsanitizer pada air yang mengalir, tetap jaga jarak satu sama lainnya, hindari kerumunan orang bila tidak ada yang penting dan jaga imun tubuh dengan rajin olah raga dan pola makan yang bergizi,” tuturnya.

Tampak hadir pada acara tersebut Direktur RSUD Lukas Hilisimaetano, Kadis Sosial, Kadis Pendidikan, Kepala Satpol-PP, mewakili Danlanal Nias, Kajari Nisel, Kapolres Nisel, Camat, Kepala Desa dan aparat desa di lingkungan pemerintahan kecamatan Maniamolo.