TANJUNG – TMMD ke 104 telah usai pada Rabu (27/3/2019), tapi bagi warga Ribang Desa Hayup tentunya sangat meninggalkan kesan mendalam, tak terkecuali bagi anak-anak pelajar yang keburu akrab dengan anggota satgas berbaju loreng.

Antusias para anak-anak pelajar bisa berbaur loreng itu setelah anggota Satgas TMMD ikut berbaur dengan mereka, baik saat jadi guru di sekolah, lalu saat memberikan wawasan kebangsaan, membantu para ustad turut serta ajari mereka mengaji, serta melatih pencak silat dan baris berbaris.

“Pak tentara nanti kesini lagi ya, saya Ingin jadi prajurit TNI pak, karena pak TNI hebat jurus silatnya,” kata Windu Aji salah seorang pelajar Desa Hayup.

Mereka anak-anak Desa Hayup ini juga terinspirasi dari peran TNI. Utamanya dalam melawan penjajah dan mempertahankan kemerdekaan RI.

Yoga salah satu siswa kelas 5 Ribang 2 juga terlihat terinsfirasi dengan kehadiran TNI di kampungnya. Dia juga mengutarakan niatnya untuk menjadi tentara.

“Saya sangat senang dengan bapak tentara dan kalau besar saya mau menjadi tentara,” katanya dengan semangat.

Hal serupa juga dituturkan anak pelajar lainnya, Muhammad Ihsan. Dia sedih hari ini hari terakhirnya berkumpul dengan satgas TNI.

“Biasanya pak Suwardi (anggota satgas) yang tiap malam mengajari kami mengaji dan bantu mengerjakan PR,” lirihnya. (metro7/via)