TAMIANG LAYANG, metro7.co.id – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Barito Timur (Bartim) mendukung program vaksinasi kepada masyarakat. Tak terkecuali percepatan vaksinasi kepada para pelajar yang dilaksanakan di Gedung olahraga Batara Linggar Ampah, Sabtu (18/9)2021).

Menurut Wakil Ketua I DPRD Kabupaten Bartim, Ariantho S Muler, vaksinasi dilakukan bertujuan untuk mengurangi resiko  terpapar covid 19.

“Kami dari lembaga DPRD sangat mendukung kegiatan vaksinasi dari pemerintah untuk pelajar atau anak usia dini,” ucap Ariantho yang saat itu ikut meninjau pelaksanaan vaksinasi.

Dengan dilakukanya vaksinasi kepada pelajar, pihaknya berharap  kedepan sistem pembelajaran atau pendidikan di Barito Timur bisa dilakukan secara tatap muka, walaupun itu nantinya terbatas dan menerapkan protokol kesehatan yang ketat.

Karena menurut lelaki yang dikenal ramah dan murah senyum ini,  pembelajaran secara tatap muka kualitasnya tentu lebih bagus  dibandingkan dengan belajar secara online.

Saat ini pemerintah kabupaten dan provinsi sudah mulai memprioritaskan vaksinasi bagi anak-anak, secara khusus pelajar, tentunya tetap melaksanakan vaksinasi untuk masyarakat umum.

“Sesuai dengan tahapan-tahapan yang telah disusun oleh pemerintah untuk menanggulangi Pandemi Covid-19 dan memperhatikan kualitas pendidikan, kami berharap baik orang tua maupun para guru mendorong agar turut mensukseskan vaksinasi bagi pelajar ini,” pungkasnya.

Sebagaimana diketahui, sebelum meninjau kegiatan vaksinasi, Ariantho bersama anggota DPRD lainya terlebih dahulu melakukan peninjauan dan memberikan bantuan sembako kepada warga masyarakat yang terdampak banjir di wilayah Kecamatan Pematang Karau.***