Bupati Barito Kuala (Batola) H Hasanuddin Murad mengikuti rangkaian Safari Ramadhan bersama Bupati H Harun Nurasid dalam kunjungannya ke Kabupaten HST, Selasa (7/8/2012) lalu. 
Kegiatan itu sekaligus dirangkai dengan buka puasa bersama dan shalat Maghrib berjamaah di Mesjid Al Hidayah Rangas, Kecamatan Batang Alai Selatan, Kabupaten HST.
Satu jam sebelumnya, orang nomor satu di Bumi Selidah ini menghadiri acara haulan pahlawan Divisi IV Alri Alm H Abran Sulaiman yang berdekatan dengan mesjid Al Hidayah. H Hasanudin Murad sendiri memiliki hubungan kekerabatan dengan Alm H Abran Sulaiman
Dalam kesempatan itu, Bupati HST H Harun Nurasid menyerahkan bantuan untuk Panti Asuhan Amanah Birayang sebesar Rp49.795.200,- untuk 38 anak, Mesjid Al Hidayah Rangas Rp10 juta dan bantuan untuk korban kebakaran sebesar Rp4 juta didampingi Sekda HST H IBG Dharma Putra dan Camat Batang Alai Selatan H Syahbidin.
“Kami mengucapkan terima kasih atas kesediaan Bupati HST beserta jajaran untuk kembali dapat bersilaturrahmi dan berbuka bersama dengan warga Rangas dan sekitarnya serta  menjelaskan program pembangunan di wilayahnya telah dapat terlaksana dengan baik berkat dukungan dari semua pihak,” ujar Camat Batang Alai Selatan H Syahbidin.
Dalam laporannya, ia pun bersyukur program Nasional e-KTP di kecamatan juga telah berjalan lancar, walaupun sebelumnya sempat terjadi kerusakan alat perekam sehingga harus dikembalikan ke pusat lagi, namun alat perekam telah datang dan beroperasi normal kembali sejak 16 Juni 2012.
“Petugas kita bersama masyarakat saking semangatnya bahkan melakukan perekaman hingga sahur tiba,” jelasnya.
Bupati HST H Harun Nurasid dalam sambutannya mengungkapkan kebahagian dapat kembali bersilaturrahmi dengan masyarakat Desa Rangas Birayang dan sekitarnya ditambah kebahagiaan dapat berbuka puasa bersama dan shalat berjamaah dengan Bupati Batola, H Hasanuddin Murad.
“Safari Ramadhan yang senantiasa diikuti pula oleh jajarannya di Pemkab HST tak terlepas dari semangat silaturrahmi untuk mendekatkan para pejabat dengan masyarakat, demi perbaikan pelayanan dan menyerap aspirasi masyarakat,” katanya.
Harun berharap kebersamaan yang terjalin dalam silaturrahmi Safari Ramadhan, makin meningkatkan kinerja Pemkab HST dan kesejahteraan masyarakat, karena pembangunan adalah usaha bersama yang tidak hanya dilakukan oleh Pemerintah tapi mesti didukung kalangan swasta dan masyarakat.
Ia pun berpesan kepada aparat desa se Kecamatan Batang Alai Selatan untuk proaktif menjembatani kepentingan masyarakat dan Pemkab HST. Hal ini menjadi penting agar pembangunan dapat berjalan optimal dan baik dan sejalan dengan prioritas pembangunan di wilayah masing-masing.
Turut berhadir dalam kegiatan itu Ketua TP PKK HST Hj Tintainah Harun Nurasid, Ketua DWP HST Hj Fatimah Dharma, para Asisten, Pimpinan SKPD, Kabag di lingkungan Pemkab HST, Camat, para Pembekal dan Sekretaris Desa, ulama dan tokoh masyarakat serta undangan lainnya. advhst