TANJUNG, metro7. co.id – Memastikan penerapan protokol kesehatan dalam rangka pencegahan covid-19 pada aktivitas di Pasar berjalan baik, Babinsa Koramil 1008-03/Tjg. Selasa (7/12).

Kali ini monitoring dilakukan di Pasar Desa Wayau, Kabupaten Tabalong. Dengan sasaran pengunjung, pedagang serta pelintas disekitar pasar.

Pasar merupakan salah satu tempat yang sering dijadikan lokasi penegakan disiplin protokol kesehatan mengingat pasar merupakan tempat yang ramai dikunjungi sehingga berisiko tinggi penularan covid-19.

Dalam kesempatan tersebut, Babinsa Koramil 1008-03/Tanjung mengimbau warga untuk tetap menerapkan protokol dalam kegiatan kehidupan sehari hari untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19.

“Selalu patuhi protokol kesehatan, menggunakan masker, menjaga jarak, mencuci tangan dengan sabun dan air setelah beraktivitas, ” imbau Serka Ali Mustafa. *